Pengetahuan IT Untuk Guru

by Indigo at/on 19.36
in





Guru merupakan sumber informasi bagi siswanya. Sehingga segala sesuatu harus dimengerti termasuk urusan teknologi. Untuk itu, dalam rangka 10 tahun PSDM Unair
Dinas P & K propinsi Jawa Timur dan program studi ilmu PSDM (Pascasarjana Dinas P & K Jawa Timur) Universitas Airlangga bekerjasama dengan Telkom Divre V mengadakan diklat teknologi dan pendidikan atau e-pendidikan.com.

Banyaknya pelanggaran melalui internet yang terutama dikonsumsi anak muda yang masih berstatus sebagai pelajar. Namun, sayang rata-rata guru tidak berdaya, karena kurangnya pengetahuan tentang teknologi. Sehingga, LPM Unair bekerjasama dengan Telkom mengadakan diklat teknologi dan pendidikan atau e-pendidikan.com di Indigo Creative Nation Telkom STO Manyar yang bertepatan pada hari Kasih Sayang, 14 Februari 2009.

Dengan diikuti oleh guru-guru dari SMA negeri maupun swasta di Surabaya, acara ini berlangsung dengan pembagian dua kelompok. Dimulai pkl. 08.00-12.00 untuk kelompok pertama dan pkl. 13.00-17.00 untuk kelompok kedua.
Materi yang diajarkan tentang konsep e-learning web portal dan digital library (termasuk di dalamnya e-mail, browsing, searching hingga download), pengenalan tool serta software serta mengaplikasikan e-learning, web portal dan digital library, pengetahuan dasar pembuatan situs pribadi atau web blog hingga sampai pada membuat dan memiliki blog sendiri.

Antusiasme bapak ibu guru ini terlihat dari ada yang marah2 karena ketinggalan jauh dan ingin diulang dari awal.

Diklat teknologi dan pendidikan atau e-pendidikan.com ini diharapkan mampu membawa prinsip teknologi ke proses belajar mengajar, sehingga dapat mengimbangi perkembangan teknologi dan kemajuan pengetahuan siswa-siswinya akan teknologi. (Dnr)


0 komentar:


 
fineprint
(c) Indigo · Using Blogger · Theme by indigo · Blogger Template by Blogger FAQs and Mobi123